Top Karakter Anime Tercepat Yang Pernah Ada

Yo semua, dipostingan kali ini saya akan membahas mengenai beberapa karakter anime tercepat yang pernah ada berdasarkan ranking. Yosh tanpa lama-lama lagi ayo kita lihat karakter apa saja yang masuk tersebut. Ini dia :

10. Nice – Hamatora

 
Nice adalah karakter protagonis dari Anime Hamatora. Dan dia merupakan bagian dari agen detektif Hamatora dengan pasangannya yaitu Murasaki. Dia termasuk kedalam karakter tercepat karena ia memiliki kekuatan untuk melihat suara sehingga ia menggunakan hal tersebut untuk berjalan dalam kecepatan suara, dan hal tersebut membuat ia menjadi secepat kecepatan suara atau kecepatan 1 mach (340,29 m / s atau 1234,8 Km / jam). Kalau gak paham gini biar mudah "Dia bisa melihat suara > Dengan kemampuan melihat suara, dia dapat berjalan dalam kecepatan suara > karena dia dapat berjalan dalam kecepatan suara, hal tersebut membuat kecepatannya seperti kecepatan suara". 

9. Meruem – Hunter x Hunter

 
Yang menduduki peringkat ke sembilan adalah Meruem. Meruem adalah keturunan yang paling kuat yang berasal dari Chimera atau Ratu Semut. Dan ia juga dikenal sebagai Raja Semut Chimera, namun dia bertindak sebagai pemeran antagonis utama yang berasal dari keturunan Chimera. Meruem dikatakan sebagai karakter anime tercepat karena Meruem dengan mudah menghindari pukulan dari Netero dalam pertarungannya. Pukulan Netero ini dilancarkan dengan kecepatan suara, jadi dapat kita asumsikan bahwa kecepatannya lebih dari 1 mach.
Tapi saya masih bingung siapa yang cepat diantara Cheetu, Meruem, atau Kilua. Jika Sobat tau, Sobat dapat berkomentar ya. 
  
 


8. Sonic – Sonic X

 

Sonic adalah pemeran Protagonis sekaligus pemeran utama dalam serial anime Sonic X. Kakinya dikatakan sangat cepat namun akan menjadi sangat lambat saat ia kehilangan ketenangannya. Sonic selalu terus bertambah cepat dan siap untuk berlomba dengan musuh bebuyutannya. Sonic menduduki peringkat kedelapan tercepat karena didalam Sonic X, Sonic mampu mengimbangi kecepatan kelopak mata Chris. Menurut kecepatan-o-meter, kecepatan kelopak mata ialah 2,85 mach, sehingga sonic dapat dikatakan kecepatannya sampai 2,85 mach, tapi saat itu dia pun tidak dalam potensi penuh.







7. Hiei – Yu Yu Hakusho

 
Hiei atau yang dikenal juga sebagai Jaganshi Hiei (Jaganshi adalah sebuah julukan yang berarti "Master of Evil Eye") adalah tokoh utama dalam anime dan manga Yu Yu Hakusho oleh Yoshihiro Togashi. Hiei masuk dalam kategori karakter anime tercepat karena Hiei mampu memotong lawannya sebanyak 16 kali dalam sekejap mata atau membuat gambaran dirinya yang lain sehingga musuh-musuhnya tidak dapat mengikuti kecepatannya. Dan dalam pertempuran melawan Makintaro, ia bahkan tidak bergerak dari posisinya dan dia benar-benar memotong dan meraih tangan-tangan lawannya tanpa diketahui oleh mereka. Dan you know lah, itu bahkan tidak dalam kecepatan penuhnya. Kan bisa kebayang kecepatannya gimana hehehe.



6. Koro Sensei - Assasination Classroom


Mungkin sudah banyak yang mengenal Koro Sensei ini, dia adalah sebuah karakter yang memerankan peran seorang guru dalam anime Assasination Classroom. Dia memiliki bentuk seperti gurita berwarna kuning, namun sebenarnya dia adalah seorang manusia lebih tepatnya pembunuh bayaran yang mendapat julukan Shinigami (Dewa Kematian) sebelum menjadi guru. Namun melalui beberapa proses dan dia bertemu seorang wanita yang merupakan seorang guru, ia sadar dan melanjutkan tugas wanita tersebut dan menjadi seorang guru dan meninggalkan job nya sebagai pembunuh bayaran. Dan dia pun menjadi Guru disebuah sekolah SMP Kunogigaoka dan mengajar di kelas 3 E yang terkenal akan kebodohan,kenakalan, dan hal negatif lainnya. Namun berkat koro sensei yang mengajar mereka berubah drastis sehingga dapat mengalahkan kelas 3A pada akhirnya. Murid kelas 3 E juga diberikan misi untuk membunuh Koro Sensei dalam kurun waktu 1 tahun atau Bumi akan hancur seperti bulan yang 70% bagiannya telah hancur.
Untuk lebih jelasnya silahkan menonton anime atau live action dari film tersebut (Recommended)

Oh ya balik ke topik, saking senangnya ngejelasin soal Koro Sensei :D. Koro Sensei merupakan makhluk yang sangat cepat sehingga tidak ada satupun senjata pemerintah yang mampu untuk menghentikannya, dan masih banyak hal lain yang mencoba membunuh Koro Sensei namun gagal karena kecepatannya. Bagaimana tidak dikatakan cepat, ia memiliki kecepatan 20 Mach dan berarti kecepatannya 20 kali kecepatan suara. Bayangin aja sob 20 kali kecepatan suara, namun saat hampir dipengujung episode ada yang lebih cepat dari Koro Sensei yaitu mantan muridnya "Shinigami ke 2" yang memiliki kecepatan 40 Mach.



5. Ichigo Kurosaki – Bleach

 
Ichigo Kurosaki adalah seorang manusia yang memiliki kekuatan Shinigami, dan merupakan seorang Shinigami pengganti. Ichigo memiliki sifat membenci untuk menganiaya sekutunya dengan cara apapun, meskipun dia adalah musuh. Oh ya Ichigo dianggap sebagai karakter tercepat karena saat Aizen yang memiliki kemampuan untuk teleportasi sekalipun, ia tidak dapat berbuat apa-apa terhadap Ichigo, dan Ichigo pun tidak dalam kekuatan penuh. Dan bayangkan kecepatan teleportasi adalah sangat cepat dan Ichigo tidak perlu repot untuk menanganinya.



4. Borsalino/Kizaru – One Piece
  
 
Kizaru Borsalino adalah seorang laksamana Angkatan Laut dan merupakan salah satu karakter terkuat dalam anime One Piece. Karakternya pertama kali disebutkan oleh Nico Robin saat pertemuan dengan Aokiji. Dan Borsalino memakan buah iblis bertipe Logia Pika Pika No Mi yang memberikan Kizaru kekuatan elemen cahaya, dan itu memberikannya kecepatan setara dengan 247,78 Mach. Wow kecepatan yang luar biasa -_- diluar nalar manusia hahaha.


3. Saitama - One Punch Man

Ya siapa yang tidak kenal dengan Saitama ? Pria botak yang selalu membunuh musuhnya hanya dengan satu tinjuan? Anime ini sangat bagus untuk ditonton :D Hahaha. Ya Saitama adalah tokoh protagonis sekaligus tokoh utama dalam serial anime One Punch Man. Dan bisa dikatakan, didalam anime One Punch Man, dari seluruh pahlawan yang ada, Saitama lah yang terkuat, namun ia tidak pernah mendapatkan sensasi saat bertarung karena dengan satu pukulan saja musuhnya sudah hancur / lenyap. Selain kuat, Saitama juga sangat cepat dalam melakukan aksinya, namun ia sering menunjukkan wajah malasnya itu.

Oh iya, Saitama dikatakan cepat karena saat ia melawan Boros, ia melompat dari Bulan ke Bumi hanya butuh waktu 1-2 detik, dan jarak dari Bulan ke Bumi 384.400 KM. Jadi dapat dikatakan bahwa dia bergerak dengan kecepatan 250.000 KM / Jam. Artinya Saitama bergerak dengan kecepatan 202,46 Mach, dan kalian yang udah nonton pasti tau kalau itu bukanlah kekuatan penuh Saitama.


2. Kaguya Otsutsuki – Naruto


 Kaguya Otsutsuki atau putri Kaguya adalah seorang leluhur dari Clan Otsutsuki sekaligus ibu dari Hagoromo dan Hamura Otsutsuki. Saat jaman dulu sebelum desa tersembunyi ada, saat jaman perang yang tidak berujung, Kaguya memakan buah chakra dari pohon dewa sehingga ia menjadi pengguna chakra pertama dibumi, sebelum ia akhirnya bergabung dengan pohon tersebut dan menjadi Ekor-Sepuluh (Juubi). Kaguya dikatakan cepat sebab ia dapat pergi ke berbagai dimensi hanya dalam hitungan detik dengan tekniknya, yang dimana dikatakan bahwa ia dapat berada dimana saja dalam waktu yang singkat sehingga dapat dikatakan bahwa dia adalah karakter tercepat didalam anime Naruto.


1. Whis - Dragon Ball

Whis adalah seorang karakter yang terdapat dalam serial anime Dragon Ball, atau lebih tepatnya Dragon Ball Super. Whis bertugas sebagai pengawal Dewa Kehancuran alam semesta ke enam yaitu Beerus. Dia selalu bersama Beerus dimanapun dan mereka berdua sangat menyukai makanan sehingga mereka datang ke bumi dengan tujuan utama untuk makan makanan bumi karena mereka menganggapnya luar biasa enak, dan tujuan lain mereka datang ke bumi adalah atas panggilan Bulma atau yang lainnya.

Whis adalah karakter tercepat didunia anime sebab, ia dapat pergi kemanapun yang dia mau, seperti ke planet lain, alam semesta lain, dan kemana pun ia suka ia akan pergi dengan mudahnya seperti menggunakan dimensi waktu atau apalah namanya, yang pasti Whis dikatakan sebagai makhluk tercepat dialam semesta.













Mungkin ada yang mengatakan bahwa Goku lah yang tercepat karena ia dapat melakukan Instant Transmission (Teleportasi), namun saya beranggapan bahwa Goku hanya dapat teleportasi dengan cara merasakan Ki milik orang lain didaerah yang ingin ia pergi, sehingga jika terlalu jauh untuk digapai, hal itu akan mustahil bagi Goku untuk melakukan teleportasi. Berbeda dengan Whis yang dapat pergi kemanapun sesukanya dengan cepat.



Note : Saya hanya mengambil 1 karakter dalam 1 serial anime yang menurut saya cepat. Dan tidak semua anime yang saya sebutkan saya kuasai secara detail sehingga jika terdapat kesalahan mohon beritahu melalui komentar.


Oke, cukup disini postingan kali ini, jika ada yang ingin ditanyakan atau ingin request mengenai anime lain atau informasi lain dapat berkomentar. Terima kasih.

Comments

Post a Comment